Home Doa & Dzikir Doa Ramadhan Hari Ke-12

Doa Ramadhan Hari Ke-12

0
172
amalan doa Ramadhan hari ke-12

Doa Ramadhan hari ke-12 adalah permohonan untuk berbuat adil dan kesadaran, dan perlindungan dari setiap yang ditakuti.

Islam.aksiografi.com – Keutamaan Bulan Ramadhan adalah bulan yang paling mulia, bulan yang di dalamnya pintu-pintu langit, pintu-pintu surga, dan pintu-pintu rahmat dibuka, sementara pintu-pintu neraka ditutup.

Ibnu Abbas meriwayatkan bahwa Rasulullah SAW telah menjelaskan keutamaan yang tak terhingga bagi puasa pada setiap hari dalam bulan Ramadhan, dan beliau juga telah menentukan doa-doa khusus untuk setiap harinya yang memiliki keutamaan dan pahala yang sangat banyak. Berikut doa-doa harian Ramadhan.

Hari sebelumnya, doa Ramadhan hari ke-11 berisi tentang permohonan berbuat kebajikan dan menjauhi kefasikan, maksiat, dan kemungkaran.

Doa Ramadhan hari ke-12 berisi permohonan untuk berbuat adil dan kesadaran, dan perlindungan dari setiap yang ditakuti. Bacalah doa Ramadhan sebagai berikut:

doa Ramadhan hari ke-12

“Ya Allah, hiasilah diriku di bulan ini dengan menutupi (segala kesalahanku) dan rasa malu, pakaikanlah kepadaku di bulan ini pakaian qana’ah dan mencegah diri, tuntunlah aku di bulan ini untuk berbuat adil, dan kesadaran, dan jagalah aku di bulan ini dari setiap yang kutakuti. Dengan penjagaan-Mu, wahai Penjaga orang-orang yang ketakutan.”

Baca doa hari berikutnya, doa Ramadhan hari ke-13, permohonan taufik untuk meraih takwa dan bersahabat dengan orang-orang bijak.

No Comments

Leave A Reply

Please enter your comment!
Please enter your name here